AdaKami.id – Tahukah TemanKami? Bulan Oktober merupakan Bulan Inklusi Keuangan di Indonesia. Peringatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah memperluas akses masyarakat terhadap layanan keuangan.  Inklusi keuangan memiliki peran penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat, terutama di kalangan yang sebelumnya tidak terjangkau oleh layanan keuangan tradisional. Dengan adanya inklusi keuangan, masyarakat bisa mendapatkan akses ke layanan keuangan, seperti tabungan, kredit, asuransi, dan investasi yang sebelumnya mungkin sulit dijangkau.

Apa Itu Bulan Inklusi Keuangan?

Bulan Inklusi Keuangan merupakan inisiatif yang diadakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama berbagai lembaga keuangan, seperti bank, perusahaan fintech, asuransi, dan lembaga keuangan lainnya. Tujuannya, meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya akses layanan keuangan dan manfaatnya bagi kehidupan sehari-hari.

Inklusi keuangan menjadi penting karena tidak hanya melibatkan ketersediaan layanan, tetapi juga memastikan bahwa masyarakat memiliki pemahaman yang cukup untuk menggunakan layanan tersebut secara efektif, TemanKami. Oleh karena itu, Bulan Inklusi Keuangan juga difokuskan pada peningkatan literasi keuangan yang diharapkan dapat membuat masyarakat lebih bijak dalam membuat keputusan keuangan. 

Ketika layanan keuangan mudah diakses oleh banyak orang, masyarakat dapat menabung untuk kebutuhan masa depan, meminjam dana untuk usaha, serta melindungi diri dari risiko melalui asuransi. Inklusi keuangan juga mendukung pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), yang merupakan salah satu pilar penting perekonomian Indonesia.

Untuk memperingati Bulan Inklusi Keuangan, ada berbagai kegiatan yang dilakukan dengan tujuan mendorong kesadaran dan partisipasi masyarakat. Biasanya, lembaga-lembaga keuangan memberikan informasi tentang berbagai produk dan layanan keuangan yang tersedia. Kegiatan ini biasanya diselenggarakan dalam bentuk seminar atau workshop di berbagai daerah. Tidak jarang juga lembaga keuangan yang menggunakan media sosial dan platform online untuk menyebarkan informasi literasi keuangan di kalangan generasi muda.

Apa Dampak Dari Bulan Inklusi Keuangan? 

Bulan Inklusi Keuangan memiliki dampak positif yang signifikan terhadap kondisi ekonomi masyarakat. Tentunya, bulan yang istimewa ini berpengaruh pada peningkatan kesadaran masyarakat terkait pentingnya akses layanan keuangan. Tidak hanya itu, melalui Bulan Inklusi Keuangan, kita bersama-sama diingatkan betapa pentingnya menjaga kesehatan keuangan demi bisa mengakses layanan keuangan yang ada. Adanya Bulan Inklusi Keuangan juga memperkenalkan berbagai layanan keuangan yang tersedia di Indonesia. Pada akhirnya, berbagai macam kegiatan edukasi ini akan mengingatkan TemanKami untuk membuat perencanaan keuangan yang sehat. Oleh karena itu, kegiatan ini dapat membantu menciptakan ekosistem keuangan yang lebih inklusif. Di mana semua orang, terlepas dari latar belakang ekonomi mereka, dapat berpartisipasi dalam sistem keuangan. Hal ini penting untuk mendukung pertumbuhan ekonomi yang lebih merata dan berkelanjutan di Indonesia.

Apa yang AdaKami Lakukan untuk Mencapai Inklusi Keuangan di Indonesia?

Meningkatkan inklusi keuangan memerlukan kolaborasi dari berbagai pihak, termasuk pemerintah, lembaga keuangan, lembaga fintech, dan masyarakat. Sebagai bagian dari Fintech Peer to Peer Lending, AdaKami turut berperan aktif dalam upaya ini. AdaKami berkontribusi dengan menyelenggarakan livestream edukasi di media sosial dan berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk menyebarkan edukasi finansial. Selain itu, adapula berbagai macam konten edukasi yang juga disebarkan melalui media sosial dan website AdaKami. Nah, kamu juga bisa, lho, berpatisipasi dalam mencapai inklusi keuangan di Indonesia. 

Sebagai masyarakat, TemanKami dapat ikut serta dengan menjaga skor kredit tetap baik, dimulai dari perencanaan keuangan yang matang dan memperdalam literasi keuangan pribadi. Peran aktif lainnya yang bisa kamu lakukan adalah saling mengingatkan orang-orang di sekitar tentang pentingnya menjaga kesehatan finansial dan memantau skor kredit secara berkala. Untuk itu, yuk, tingkatkan literasi keuanganmu dengan rutin membaca berbagai konten edukasi yang salah satunya bisa kamu lihat di sini!