Kata uang kerap dikaitkan dengan kalimat “investasi” yang merupakan salah satu aktivitas untuk mendapatkan keuntungan. Sebagian besar orang berpikir jika materi seperti uang atau properti merupakan investasi yang menjanjikan di masa depan. Namun pada kenyataannya, investasi tidak hanya tentang materi. Ada beberapa pilihan investasi yang menjanjikan di masa depan selain materi.

Berikut pilihan investasi selain uang yang juga menjanjikan di masa depan:

  1. Investasi leher ke atas
    Pada dasarnya, aspek finansial yang dimiliki setiap orang, dipengaruhi oleh wawasan atau keahlian yang dimilikinya. Menurut Gramedia.com, investasi leher ke atas adalah investasi yang melibatkan sesuatu yang berada di atas leher, yaitu kepala. Investasi leher ke atas juga dapat diartikan sebagai investasi untuk mengembangkan kemampuan diri, dengan cara menambah wawasan. Investasi ini dapat dilakukan dengan cara mengikuti kursus ataupun seminar tentang bidang yang kamu minati. Kamu juga dapat berinvestasi dengan menonton Instagram Live #AdaEducation di @adakami.id yang diadakan setiap bulan.
  2. Investasi Kesehatan
    Biaya untuk pos kesehatan tidaklah murah. Menurut laporan MMB Health Trends dalam Beritasatu.com, biaya kesehatan diperkirakan akan meningkat hingga 10% tahun 2022 atau sekitar tiga kali lipat perkiraan tingkat inflasi umum. Maka dari itu, investasi di aspek kesehatan merupakan salah satu hal yang penting bagi setiap orang. Kamu dapat secara langsung berinvestasi dengan membeli asuransi kesehatan. Selain itu, kamu dapat berinvestasi dengan cara berolahraga, mengatur pola makan dan tidur. Dengan begitu, kamu dapat meminimalisir kemungkinan budgetmu membengkak karena hal yang tidak diinginkan.
  3. Investasi Waktu
    Menurut data dari Kompas.id, 45% dari 2.800 pekerja dari berbagai negara bagian mengalami burn out. Salah satu penyebabnya adalah overwork. Dari data tersebut dapat diketahui, tidak sedikit orang, terlalu sibuk bekerja hingga lupa untuk menyisihkan waktu bagi dirinya sendiri dan keluarga atau kerabatnya. Akibatnya, banyak orang merasa stress dan burn out karena pekerjaan, yang akhirnya berimbas ke pekerjaan serta kesehatannya. Investasi waktu yang dimaksud adalah dengan menyisihkan waktu untuk diri sendiri dan keluarga. Dengan begitu, kamu dapat meminimalisir kemungkinanmu mengalami stress atau pun burn out.

Ketiga hal di atas merupakan pilihan investasi yang perlu kamu lakukan untuk meningkatkan keuntungan finansialmu. Kamu dapat memulainya dengan mencari tahu kemampuan yang ingin kamu tingkatkan dan mengatur waktu untuk mulai berinvestasi. Yuk mulai bergerak!

Sumber:

Berita Satu. (2022, April 2). Biaya Medis di Indonesia Diperkirakan Meningkat 10%. Retrieved from Beritasatu.com: https://www.beritasatu.com/ekonomi/910961/biaya-medis-di-indonesia-diperkirakan-meningkat-10

Kompas.id. (2022, Februari 10). Hindari Burnout, Tingkatkan Kinerja pada Masa Sekarang. Retrieved from Kompas.id: https://www.kompas.id/baca/adv_post/hindari-burnout-tingkatkan-kinerja-pada-masa-sekarang

Parapuan. (2022, May 3). Bantu Pengembangan Diri, Yuk Kenali Apa Itu Investasi Leher ke Atas. Retrieved from Parapuan.co: https://www.parapuan.co/read/533265787/bantu-pengembangan-diri-yuk-kenali-apa-itu-investasi-leher-ke-atas