Belakangan ini tren menabung emas makin digemari banyak orang, terlebih selama masa pandemi. Kemarin-kemarin kita sempat disuguhi pemandangan langka ketika harga emas sempat menyentuh angka lebih dari 1 juta. Angka yang sangat fantastis, dan belum pernah terjadi sebelumnya. 

Kondisi ini menyebabkan banyak orang menilai jika emas bukan hanya sekedar cara menyimpan uang, tapi juga dianggap sebagai salah satu instrumen investasi yang menguntungkan. Kelebihan lainnya, menabung emas jauh lebih aman dan mudah diuangkan saat kita membutuhkannya. 

Benarkah Menabung Emas Menguntungkan?

Banyak investor yang menganggap emas merupakan produk investasi paling aman. Jika dibandingkan dengan saham, deposito dan lainnya, nilai emas lebih cepat saat terjadi guncangan ekonomi. Tidak hanya itu, harga emas pun kerap berlawanan dengan perubahan ekonomi atau kondisi pasar saham. 

Misalnya saat pandemi Covid-19 melanda di berbagai negara, ekonomi merosot yang menyebabkan iklim investasi jadi tidak menentu. Kondisi ini mendorong banyak orang untuk mengamankan uang mereka dengan cara memborong emas dalam jumlah banyak. 

Tingginya permintaan emas inilah yang membuat harga emas terus melambung, bahkan sempat mencapai rekor lebih dari satu juta. 

Uniknya, meski belakangan iklim ekonomi kembali menggeliat dan kepastian investasi mulai terlihat seiring dengan masa pandemi yang mulai mereda, harga emas tetap berada di angka aman. Memang ada penurunan, namun tidak sedahsyat saat kenaikannya kemarin. 

Dengan kata lain, menabung emas lebih kepada cara untuk mengamankan uang dari goncangan ekonomi yang dapat menyebabkan inflasi. Jika dinilai menabung emas dapat membawa keuntungan, masih ada banyak faktor yang harus dilihat, terutama dari nilai uang itu sendiri. 

Alasan Kenapa Harus Memilih Emas 

Dalam ulasannya, The Balance menyebut jika emas merupakan salah satu aset yang bisa digunakan untuk melindungi nilai uang dari dampak inflasi. Hal ini disebabkan karena nilai emas jauh lebih stabil ketimbang nilai aset lainnya, terutama saham yang dinilai sebagai produk investasi paling rawan. 

Selain itu karena tingkat keamanannya, berikut merupakan beberapa alasan kenapa kamu harus mulai berpikir untuk menabung emas dari sekarang 

  1. Emas bisa digunakan sebagai aset masa depan, bahkan bisa diturunkan hingga ke anak cucu tanpa harus khawatir nilainya akan turun. 
  2. Membeli emas tidak seperti membeli saham atau obligasi. Kamu bisa mendapatkannya dengan mudah, bahkan buat kamu yang buta dengan ilmu investasi. 
  3. Emas akan terus diminati, bahkan peminatnya cenderung meningkat seiring berkembangnya dunia fashion, dan kesadaran orang untuk menyimpan uangnya dengan cara yang aman.
  4. Emas memiliki nilai universal. Kemanapun kamu pergi, harga emas tetap sama. Logam mulia ini bahkan dinilai bisa memberikan keamanan finansial dan kepastian investasi.
  5. Tidak seperti produk investasi lainnya, seperti properti, saham dan lainnya, emas cenderung lebih mudah diuangkan, sehingga cocok dijadikan sebagai simpanan dana darurat. 

Bagaimana Cara Menabung Emas?

Ada dua cara yang bisa kamu lakukan untuk mulai menabung emas. Pertama, kamu bisa membeli emas langsung di Pegadaian atau di Bank yang menyediakan emas. Setelah itu, lakukan pembayaran seperti biasa, dan kamu pun akan mendapatkan emas yang diminta. 

Untuk cara pertama ini, kamu terlebih dahulu harus menabung uang untuk mendapatkan emas tersebut. Jumlahnya bisa disesuaikan dengan target emas yang ingin kamu dapatkan. Misalnya, jika ingin membeli emas seberat 5 gram, maka bawa uang sesuai dengan harga emas 5 gram. 

Cara kedua adalah dengan membuka tabungan emas. Untuk cara ini, kamu bisa mendaftarkan diri ke Bank atau Pegadaian dengan membawa data diri yang dibutuhkan, sama seperti ketika pertama kali membuka rekening tabungan di Bank. 

Setelah itu, ikuti prosesnya dan mulailah menyimpan uang untuk mendapatkan emas tersebut. Bagaimana, ternyata mudah bukan? Yuk amankan uang kita dengan menabung emas.